Ralph breaks the internet adalah film kedua dari wreck it ralph yang merupakan produksi dari walt disney pictures merupakan film animasi yang menuai kesuksesan besar dari sekuelnya. Berbeda dengan film film pada umumnya dimana film sekuel tidak akan terlalu bersinar di banding film pertamanya raplh breaks the internet justru mendapatkan begitu banyak pujian dan review positif dari para kritikus dunia perfilman dengan membukukan penjualan 529.3 juta dalam bentuk us dollar.
Tidak perlu jauh menjelaskan fenomena film sekuel yang biasanya lebih sulit mengungguli film pertamanya, bandingkan saja film film animasi disney yang sulit untuk mendapatkan sambutan lebih baik dari film sebelumnya seperti mulan 2 yang tidak terlalu di anggap, atau pocahontas 2 yang juga kurang sambutannya di banding film pertama. Wreck it ralph di sekuel ini justru memberikan petualangan yang lebih besar sehingga antusiasme dan juga keseruan cerita bertambah seru.
Di film pertamanya wreck it ralph hanya berkisar di sekitar dunia game arcade dimana seperti judulnya karakter ralph sebagai villain dari game wreck it ralph hanya di mainkan dalam permainan video yang di sambungkan dalam jaringan game game sejenisnya. Tapi di cerita lanjutannya ini menunjukkan bagaimana matinya game arcade kesayangan yang sudah ketinggalan zaman dan juga impian dari para karakter di dalam game ini yaitu Vanellope von Schweetz hendak mengeksplorasi lintasan balapnya yang tidak pernah di perbaharui lagi. Dari hal ini lah yang pada akhirnya akan membawa ralph dan juga Vanellope von Schweetz melakukan petualangan mereka ke dalam dunia internet yang begitu luas dari dunia mereka yang biasanya.
Film di mulai dengan memperlihatkan ralph dan Vanellope von Schweetz tetap menjadi teman baik setelah ending film pertama dan mereka sering nongkrong bareng di permainan game litwak. Mereka minum bersama dan mengobrol dimana ralph selalu menjadi orang yang riang sejak ia memiliki Vanellope von Schweetz sebagai sahabatnya. Akan tetapi Vanellope von Schweetz merasa dunianya terlalu sempit merasa bosan dengan semua jalur lintasan balapnya yang telah ia taklukan semua. Kemenangan yang ia raih dalam gamenya juga sudah sangat bisa di prediksi dan tidak merasakan tantangan yang ia harapkan.
Ralph sendiri merasa kalau selama mereka bisa berkumpul sehabis kerja dan nongkrong untuk mengobrol hal apapun sudah merupakan keseruan, tapi tidak dengan Vanellope von Schweetz sehingga suatu malam ralph ingin membantu sahabatnya dengan masuk ke gamenya sugar rush dan membuat sebuah jalur baru untuknya dengan hantaman tangannya yang besar seketika itu juga jalur baru untuk Vanellope von Schweetz coba keesokan harinya terbentuk.
Esok tiba dan seorang anak kecil pun mulai masuk ke game center arcade untuk memainkan game sugar rush dan ia memilih karakter Vanellope von Schweetz yang membalap semua pemain lainnya. Vanellope von Schweetz bermanuver sesuai permainan gadis yang memainkannya hingga ia menemukan sebuah jalur baru yang ia duga di buat sahabatnya ralph dan tanpa ragu sekaligus senang langsung membanting setirnya masuk jalur baru itu. Tapi jalur tersebut tidak rata dan tentunya adalah pertama kali bagi Vanellope von Schweetz mencobanya sehingga ia merasakan tantangan dan keseruan karena ketidak tahuan jalur itu. Sementara gadis yang memainkannya merasa ia tidak mengontrol karakter game yang di mainkan berusaha melawan setir tersebut ke arah yang ia inginkan. Setir yang coba di ambil alih antara pemain game dan Vanellope von Schweetz ini lah yang membuat setir tersebut kehilangan kontrol dan patah.
Segera pemain itu memanggil kakek tua pengelola tempat tersebut yang tidak mampu memasangkan kembali setir tersebut. Kakek litwak mencoba membeli setir baru itu tapi sayangnya perusahaan yang memproduksi game tersebut telah tutup dan satu satunya setir yang tersedia di jual di ebay dengan harga yang sangat tinggi dan tidak mampu di beli, Sehingga mau tidak mau kakek tua litwak itu harus mematikan game sugar rush dan segera semua karakter di dalamnya bergegas berlari keluar agar tidak terjebak di dalamnya. Seketika itu juga Vanellope von Schweetz dan rekannya menjadi tidak memiliki rumah dan beberapa rekan malah di adopsi ke game ralph oleh fix it felix, tapi Vanellope von Schweetz tidak meyerah dan ingin mendapatkan setir agar bisa membuat gamenya hidup kembali.
Keadaan menyedihkan itu akhirnya mendapatkan harapan setelah ralph teringat dengan ebay yang di cari kakek litwak untuk mengecek setir sugar rush tersebut. Ia pun segera mengajak Vanellope von Schweetz melakukan perjalanan ke dalam dunia internet tempat ebay berada. Tapi mereka tidak tahu apa itu internet dan hanya mencoba memasuki modemnya yang kosong melompong dan tidak ada yang istimewa hingga mereka akhirnya masuk ke saluran yang membawa mereka ke dalam dunia internet yang sebenarnya, dunia yang sangat luas dan penuh dengan segala keseruan yang ada dimana ralph dan Vanellope von Schweetz adalah selayaknya sosok yang udik menatap dan tercengang dengan dunia itu dan petualangan mereka pun di mulai guna menemukan setir sugar rush. Pertanyaannya adalah dimana mereka harus memulai untuk mencari ebay yang di maksud?